Punclut Bandung, Sebuah Surga Kuliner di Malam Hari

7 Alasan Mengapa Kerja Freelance Lebih Nyaman Dari Kantoran

Kerja kantoran memang bisa mendapat gaji rutin dalam jumlah yang pasti setiap bulannya. Inilah mengapa banyak yang memimpikan kerja kantoran. anda juga bisa merasa lebih tenang karena bisa mambayar tagihan setiap bulannya. Tapi di sisi lain, kamu memiliki kewajiban untuk datang ke kantor setiap pagi. Berusaha ‘menikmati’ kemacetan ketika perjalanan. Belum lagi, kamu juga harus mempersiapkan pakaian dan riasan, setiap hari!


Namun, di abad ke-21 seperti sekarang, jadi freelancer juga mulai jadi pilihan banyak orang. Berikut 7 alasan mengapa kerja freelance bisa lebih nyaman dari pada kantoran:

1. Kamu tak perlu takut atau malas menghadapi hari Senin.
Banyak yang mengatakan dan merasakan hari Senin adalah hari yang berat. Rasanya malas untuk bekerja dan ingin malas-malasan di rumah. Ini wajar, perkerjaan kantoran secara umum memang akan menghadapi rasa malas atau takut ketika akhir pekan sudah berakhir. Faktanya, kembali bekerja di hari Senin memang selalu menghantui. Namun, hal ini tak akan terjadi bagi para freelancer, karena kalau kita kerja sebagai freelancer kita akan tau bahwa seberapa penghasilan kita , tergantung bagai mana kita meraih nya atau yang kita usahakan.

2. Kamu tidak akan terlibat politik kantor.
Berpolitik dan saling bersaing adalah hal yang biasa terjadi di kantor dan disana juga akan terjadi perdebatan antara para karyawan . sedangkan, mungkin ini tidak akan kamu alami ketika kerja freelance karna yang kita kerjakan itu ialah hobi kita dan kita menjalani nya juga secara ikhlas dan tidak ada paksaan apapun.

3. Kerja kantoran kamu tak bisa bertemu dengan orang-orang baru.
Kerja kantoran akan membuat kamu hanya bertemu dengan orang yang itu-itu saja di kantor, setiap hari. Berbeda ketika jadi freelancer, kamu bisa bertemu orang baru dan diberi pekerjaan dari orang-orang yang berbeda di setiap proyek dan pastinya itu takan membuatmu bosan serta jenuh.

4. Kamu tak harus menghadapi bos yang menyebalkan.
Bekerja freelance memungkinkan kamu untuk bisa memilih sendiri siapa yang akan jadi bos kamu. Maka tak ada alasan jika kamu menjumpai dan menghadapi bos yang menyebalkan karna kerja freelance tidak punya bos melainkan bos itu diri kita sendiri.

5. Kamu juga bebas untuk melakukan kegemaraanmu.
Di sela-sela bekerja sebagai freelancer, kamu bisa melakukan hobimu atau kegiatan lain yang terus
membuatmu tetap produktif. Ini bisa menulis buku, fotografi dan hobimu yang lain.

6. Kamu bisa bekerja sambil liburan.
Ini akan sangat sulit dilakukan oleh pekerja kantoran, bahkan untuk melakukan ini pun dibutuhkan rencana yang lama dan jauh-jauh hari untuk mencari waktu yang tepat. Berbeda jika kamu bekerja sebagai freelance, karena memungkinkan kamu bisa bekerja sambil liburan.

7. Kamu akan memiliki waktu lebih fleksibel.
Sudah bukan rahasia lagi jika jadi freelancer akan memiliki waku yang fleksibel. Kamu bisa mengerjakan tugas kapan saja dan di mana saja, kamu sendiri yang menentukan waktunya. Asalkan, jangan sampai melupakan deadline.


cukup simpel kan. maka di jaman modern ini kita harus menjadi penggerak dan bukan lah roda perusahaan.

Komentar