Punclut Bandung, Sebuah Surga Kuliner di Malam Hari

Kenyamanan Hidup Di Kampung Halaman

Pasti anda sudah tau apa itu yang di sebut kampung. Kampung ialah suatu tempat dimana jauh dari perkotaan , gedung-gedung tinggi dan jalanan yang begitu ramai serta mall-mall yang megah .
segelintir orang menyebutkan bahwa kampung itu tempat yang tidak bersih, kumuh dan juga jauh dari informasi serta tidak adanya komunikasi , 

Nah, disini saya akan  menjelaskan bahwa semua persoalan itu bukanlah masalah karena di satu sisi kita menginginkan kesunyian kesegaran nya udara atau pun wilayah yang asri.sebagai definisi nya saya akan menjelaskan apa saja kelebihan dan kekurangan tinggal di kampung halaman .

- Suasana Kampung Yang Ramah
Bandingkan ketika kita berada di perkotaan ketika kita bertemu orang yang lewat dan tidak ada seorang pun yang menyapa karena kita tidak mengenal mereka,tetapi kalau kita berada di kampung halaman terasa sangat nyaman ketika kita bertemu dengan seseorang yang kita tidak kenal orang itu pun pasti tersenyum dan menyapa dengan ramah dari sebelumnya tidak kenal kita bisa dengan mudah dengan mereka.

- Udara Yang Sejuk
Bila kita berada di perkotaan pasti banyak kendaraan yang lalu-lalang dan mengeluarkan asap dari dalam knalpot dan menjadikan udara sangat tidak enak di hirup serta mengakibatkan polusi yang sangat tidak baik untuk kesehatan tetapi kalau kita berada di pedesaan atau kampung kita akan merasakan sejuknya udara yang bersih dan terhindar dari polusi. Banyaknya pepohonan,sawah yang luas dan gunung yang menjulang tinggi itu menjadikan pemandangan yang indah yang bisa lihat oleh mata kita.

- Tempat Yang Bersih
Kata siapa di kampung itu tempat yang kotor ? bila kita melihat bagai mana sebenarnya di perkotaan malahan lebih-lebih kotor apalagi kalau liat selokan selokan selalu saja di penuhi dengan smpah coba kita bandingkan dengan di kampung selokan yang kita anggap kotor bila kita lihat selokan di kampung terlihat sangat jernih dan indah.

Itulah sebabnya saya lebih betah tinggal di kampung halaman yang orang bilang itu kampungan tetapi disinilah tempat yang paling nyaman untuk di tinggali karena dengan kenyamanan orang bisa berfikir jernih dan bisa mudah untuk bersyukur sehingga tidak terus menerus melihat ke atas sehingga menjadikan orang tersebut tidak puas dengan yang kita miliki

Komentar